google-site-verification: googlea9a7bb945be0257d.html Jagad-enjang: Cara merubah file word menjadi HTML (web page)

Tuesday, November 1, 2016

Cara merubah file word menjadi HTML (web page)

Membuat atau merubah file word menjadi html bukanlah hal yang sulit. Ada bisa menggunakan tool yang ada di ms word biasanya untuk versi 2010 tersedia disana . Selain itu kita juga bisa  membuat file html atau web page melalui situs online (dengan mengupload file) lalu diconvert, atau menggunakan bantuan software yang bisa didownload dengan mudah. Silakan ikuti beberapa cara merubah file word menjadi HTML / web page berikut ini.

Cara membuat atau merubah file word menjadi html  yang pertama adalah dengan masuk ke situs oline. Link berikut salah satu alamat yang sering saya gunakan untuk membuat file html dengan mudah. Sebenarnya bukan hanya file html saja yang bisa kita buat (conversi) tetapi ada berbagai format lain seperti pdf, rtf dan lainnya. Silakan masuk ke link dibawh untuk merubah file word anda ke html/web page.

Cara pertama melalui situs online:
http://www.textfixer.com/html/convert-word-to-html.php
convert word to HTML

http://www.nchsoftware.com/documentconvert/
Upload your document you want to convert to HTML

Cara ke 2 mengkonversi dokumen dengan Fitur yang ada di Word

Jika anda memiliki dokumen yang berisi kumpulan alamat link (URL) dan ingin merubah menjadi html agar lebih mudah dalam membuka link tersebut maka silakan buat dokumen tersebut menjadi html atau web page. Saya menggunakan word 2010 dan disana ada fitur (fasilitas) untuk merubah menjadi html caranya sebagai berikut.

Silakan pindah(copy) dulu filenya ke microsoft word jika file anda masih dalam bentuk format lain.

Setelah menjadi ms word kemudian klik File > save as. Di save as type anda pilih web page atau web page filtered atau single file web page (silakan coba salah satu saja) lalu Save.

Maka dokumen anda sudah berubah menjadi format html (webpage). Jika anda lihat maka ekstensi-nya berubah menjadi...HTML Document.

Untuk mencobanya, silakan klik kanan file tersebut, lalu Open with > Firefox (jika pakai firefox) atau jika ingin merubah melalui browser lain anda bisa klik choose default proram...lalu arahkan ke lokasi instalasi program browser yang anda inginkan. Untuk icon (logo) file html ini, mungkin masih mirip dengan icon ms word, untuk membedakan lihat saja di ekstensinya.

Microsoft Word dilengkapi dengan fitur untuk mengonversi dokumen menjadi format HTML. Hasil konversi yang didapatkan biasanya berukuran lebih besar daripada halaman HTML biasa, dan mungkin juga hasil konversi memiliki format tertentu yang tidak berfungsi di semua peramban (browser). Akan tetapi, berkas HTML yang dihasilkan masih akan memiliki informasi mengenai format aslinya yang nantinya jika akan di konversi kembali menjadi dokumen Word  masih tetap bisa di edit.

Pada beberapa versi Word, kita bisa menyimpan berkas dalam format HTML dengan ukuran yang lebih ringan dan dapat dimuat dengan lebih cepat sebagai halaman web. Untuk format "Web Page Filtered" dokument tidak bisa dikonversi kembali menjadi Word, jadi silakan pilih sesuai kebutuhan anda.

Cara melalui Google Drive

Menggunakan Google Drive mungkin menjadi pilihan lain jika anda juga ingin berbagi file (Share) tersebut dengan orang lain. Caranya adalah Login ke Google Drive di

https://www.google.com/drive/ dengan akun Gmail (klik go to Google Drive)

Setelah masuk, klik tombol New > Google Docs

Pada jendela yang terbuka, salin isi dokumen Word, lalu taruh pada box (halaman) kosong di Google Drive (cara taruh gunakan tombol Ctrl + V sebagai ganti paste)

Untuk menyimpan pilih File > Download as > web page. Download dan simpan.

Jika anda memiliki dokumen besar yang hendak dirubah menjadi html, maka sebaiknya anda menggunakan software khusus untuk ini. Anda bisa mencari program komersiil ini di google banyak sekali, Baik yang free, percobaan gratis maupun berbayar. Sekian informasi dari saya cara membuat atau merubah file word menjadi html (web page) yang bisa saya bagikan.

7 comments:

  1. Jagad-Enjang: Cara Merubah File Word Menjadi Html (Web Page) >>>>> Download Now

    >>>>> Download Full

    Jagad-Enjang: Cara Merubah File Word Menjadi Html (Web Page) >>>>> Download LINK

    >>>>> Download Now

    Jagad-Enjang: Cara Merubah File Word Menjadi Html (Web Page) >>>>> Download Full

    >>>>> Download LINK 1N

    ReplyDelete
  2. Jagad-Enjang: Cara Merubah File Word Menjadi Html (Web Page) >>>>> Download Now

    >>>>> Download Full

    Jagad-Enjang: Cara Merubah File Word Menjadi Html (Web Page) >>>>> Download LINK

    >>>>> Download Now

    Jagad-Enjang: Cara Merubah File Word Menjadi Html (Web Page) >>>>> Download Full

    >>>>> Download LINK HH

    ReplyDelete