Kita akan membahas apa penyebab komputer restart sendiri setelah beberapa saat dihidupkan. Ada beberapa faktor penyebab komputer restart sendiri yang sering dialami antara lain komputer terlalu panas, virus atau lainnya. Kita akan memberikan analisa apa penyebab komputer restart sendiri dan tips cara mengatasinya.
Penyebab komputer restart sendiri bisa dikarenakan beberapa kasus. Kasus pertama karena infeksi virus. Virus masuk ke sistem operasi dengan banyak cara, paling mudah melalui media penyimpanan lain seperti, eksternal hardisk, memory card, Flash Disk yang telah terjangkit virus. Bisa juga melalui internet saat browsing ataupun mendownload file, dan virus menyusup ke sistem secara tersembunyi.
Kita mulai opsi pertama. Untuk mengatasi infeksi virus, maka anda harus menginstal antivirus terlebih dahulu. Untuk langkah selanjutnya anda bisa menggunakan bantuan software bernama Norman Malware Cleaner. Software ini berguna untuk membersihkan malware/addware yang bercokol di O.S anda. Untuk download silakan kunjungi disini http://norman-malware-cleaner.en.softonic.com/
Setelah berhasil download, selanjutnya lakukan restart komputer dan silakan gunakan pilihan Safe mode (tekan tombol F8, berulang saat komputer mulai nyala). Setelah masuk pada Safe Mode, jalankan Norman Malware Cleaner dan scan semua directory pada hardisk anda. Tunggu saja hingga semua directory dan file di-scan tuntas, dan file yang terinfeksi virus/malware akan di delete atau repair secara otomatis. Setelah semua proses selesai, kemudian restart komputer.
Nah, langkah berikutnya adalah cek di registry, periksa satu persatu secara manual pada registry anda untuk mencari file mencurigakan yang anda yakini itu buatan virus, lalu delete. Jika anda malas melakukan trik diatas, cara instal ulang windows mungkin juga bisa menghilangkan virus malware tersebut jika anda menghendaki.
Jika anda pengguna XP adna bisa pakai tool ini XPQuick Fix Plus yang bisa memperbaiki registry. Untuk Download tool ini silakan klikdisini. http://www.softpedia.com/get/Tweak/System-Tweak/XP-Quick-Fix-Plus.shtml
Setelah anda selesai melakukan langkah diatas, untuk membersihkan lebih tuntas silakan update antivirus dan scan lagi sistem operasi windows anda.
Penyebab berikutnya adalah masalah pada hardware (bisa karena tidak terpasang secara baik, rusak atau sudah uzur). Masalah prosesor yang over heat (kipas yang rusak, heat sink yang kurang pas dalam pemasangannya ataupun prosesor yang sudah lemah juga menjadi salah satu penyebab.
Kondisi yang sering muncul jika terjadi masalah pada hardware adalah didahului munculnya Layar Biru (BSOD=Blue Screen of Death saat komputer pertama dinyalakan. Jika hal ini terjadi, anda bisa coba dengan restart kembali komputer-nya dan setelah nyala segera tekan tombol F8 dan gunakan pilihan "Disable restart on system failure"
Anda bisa cek pemasangan kipas processor apakah masih baik atau tidak (bersihkan lubang ventilasinya).
Hardware yang sudah uzur juga menjadi salah satu penyebab komputer restart sendiri. Demikian juga kondisi power supply yang tidak stabil dapat menyebabkan kemunduran kinerja komputer sehingga bisa menyebabkan kondisi diatas. Selain itu kerusakan hardware juga bisa menyebabkan kegagalan saat proses instal ulang windows yang biasanya macet ditengah jalan.
Apa analisa dan langkah yang bisa kita lakukan?
Anda bisa mulai dengan test suhu komputer dengan menjalankan beberapa aplikasi sekaligus apakah suhu menjadi sangat panas (meningkat drastis) saat digunakan. Tapi bagaimana apabila komputer yang baru saja nyala tapi tiba-tiba sudah restart sendiri sebelum masuk ke windows. Kondisi ini bisa dibilang berat, karena prosesor mungkin sudah nggak mampu lagi. Pastikan pemasangan kipas dan kaki heat sink prosesor sudah sempurna dan ganti juga pasta pendingin jika sudah kering. Untuk test suhu komputer anda, bisa menggunakan HWiNFO32 silakan download disini http://www.mediafire.com/download/ctuca1cf66krgnv/hw32_310.rar
Kerusakan Power supply juga bisa menyebabkan komputer restart. Anda bisa mencoba dengan mengganti atau menggunakan power supply yang lain.
Berikutnya kerusakan pada graphic card (VGA), bisa menjadi salah satu faktor penyebab hal tersebut. Cobalah untuk cek posisi dan kondisi graphic card anda, lepas, bersihkan dan pasang dengan benar, jika perlu ganti graphic card-nya.
Hal berikutnya yang perlu anda periksa adalah kondisi motherboard. Bersihkan motherboard dari kotoran dan pastikan soket dengan baik. Untuk motherboard yang sudah tua, curigai komponen yang mudah rusak misalnya Elco.
Demikian beberapa analisa yang bisa kita lakukan untuk mencari solusi penyebab komputer sering restart sendiri, bisa kita mulai dari cek sistemnya apakah ada infeksi virus atau malware dan kemungkinan penyebab lainnya.
Nice Info Jangan Lupa Kunjungi http://persewaanlaptop.blogspot.co.id/
BalasHapus